Microsoft mengembangkan Disk Operating System (DOS) pada 1981. DOS yang sering disebut juga sebagai MS-DOS, dirancang untuk computer IBM PC. Windows 98 dan 2000 keduanya mendukung perintah DOS untuk mengatasi dan mengurangi masalah kompatibilitas dengan aplikasi yang lebih tua. DOS merupakan kumpulan dari perintah dan program yang digunakan untuk mengatur keseluruhan operasi komputer pada sistem yang berbasis disk. Pada gambar 3.1 dapat dilihat tampilan dari DOS prompt.
Terdapat tiga bagian utama yang membangun disk operating system yaitu:
1. File boot
File ini digunakan pada saat proses boot pada DOS atau proses startup pada sistem.
2. Manajemen file
Bagian ini memungkinkan sistem untuk mengatur datanya dalam suatu sistem file dan folder.
3. File utility
Bagian ini memungkinkan pengguna mengatur resources dari sistem, melakukan troubleshooting sistem, dan mengkonfigurasi seting sistem.
1. File boot
File ini digunakan pada saat proses boot pada DOS atau proses startup pada sistem.
2. Manajemen file
Bagian ini memungkinkan sistem untuk mengatur datanya dalam suatu sistem file dan folder.
3. File utility
Bagian ini memungkinkan pengguna mengatur resources dari sistem, melakukan troubleshooting sistem, dan mengkonfigurasi seting sistem.
Program DOS biasanya bekerja di belakang layar (tidak terlihat) dan mengijinkan pengguna untuk memasukan karakter dari keyboard, mengenali struktur file untuk data yang tersimpan pada disk, dan menampilkan data melalui monitor atau printer. DOS bertanggung jawab untuk menemukan dan menyusun data dan aplikasi pada disk. Dengan diperkenalkannya sistem operasi dengan GUI telah membuat DOS jarang digunakan dan tergolong tua. Bagaimanapun juga DOS masih tergolong penting pada banyak wilayah cakupan seperti pemrograman, mengoperasikan aplikasi lama, dan instalasi sistem operasi Windows, terutama pada sistem komputer yang lama. Semua generasi Windows mendukung perintah DOS untuk kompatibilitas dengan aplikasi yang lebih tua. Dengan demikian sangat penting untuk memahami dasar dari DOS sebelum melanjutkan proses instalasi Windows. DOS dapat berguna sebagai perangkat penolong ketika Windows tidak dapat dijalnkan dengan baik dan dapat mengakses hard drive tanpa GUI dan mampu melakukan proses diagnosa dan pemecahan masalah sistem.
Berikut ini merupakan properti yang dimiliki oleh DOS, yaitu:
1. DOS merupakan perangkat yang esensial untuk praktisi IT dan digunakan untuk melakukan pemecahan masalah.
2. DOS merupakan sistem operasi dengan barisan perintah dan tidak user-friendly. Cara terbaik untuk mempelajari DOS adalah dengan menggunakannya.
3. DOS hanya dapat menjalankan satu program pada satu waktu karena tidak mendukung multitasking.
4. DOS hanya dapat menjalankan program yang kecil dan memiliki keterbatasan memori
1. DOS merupakan perangkat yang esensial untuk praktisi IT dan digunakan untuk melakukan pemecahan masalah.
2. DOS merupakan sistem operasi dengan barisan perintah dan tidak user-friendly. Cara terbaik untuk mempelajari DOS adalah dengan menggunakannya.
3. DOS hanya dapat menjalankan satu program pada satu waktu karena tidak mendukung multitasking.
4. DOS hanya dapat menjalankan program yang kecil dan memiliki keterbatasan memori
Untuk mengakses DOS dari Windows, klik Start> Run, kemudian ketikkan command utnuk mengakses DOS prompt.Sistem operasi yang menggunakan disk disebut Disk Operating System (DOS), sedangkan sistem operasi yang menggunakan pita magnetik sebagai medianya disebut Tape Operating System. Setiap komputer harus mempunyai sistem operasi, apakah dipadukan ke dalam ROM atau dimasukkan melalui disk drive.
0 Response to "Microsoft Disk Operating System (DOS)"
Post a Comment
Terima kasih telah berkunjung ke blog tentang tugas sekolah ini, silahkan tuliskan komentar